Selasa, 21 April 2009

Mom Love Batik

View Comments

batik batik dan batik

gag akan ada habisnya kalau kita omongin itu,.
Huffh,. zaman sekarang yang kehidupannya makin modern, pasti semua orang malas untuk melakukan kegiatan yang ribet-ribet atau kata lainnya mau yang serba instant saja.
Dalam melakukan kegiatan dirumah, apalagi untuk seorang ibu yang mempunyai anak yang masih kecil. Pekerjaan seorang ibu rumah tangga memang sangat melelahkan, sudah menyiapkan makanan, menyiapkan perlengkapan untuk suami & anak, membereskan ini itu, dan yang tidak terlewatkan adalah mengasuh anaknya yang masih kecil. Mengasuh anak yang masih balita tidaklah mudah, apalagi bila anaknya ingin digendong oleh ibunya. Nah, dalam hal gendong-menggendong, diperlukanlah sebuah alat untuk melakukanya. Yang saya singgung dalam hal ini adalah masih banyak ibu-ibu yang menggunakan kain bercorak batik untuk menggendong anaknya. Disamping sudah ada alat gendongan yang praktis, kain panjang berlukiskan batik tetap dipakainya. Wagh,.. saya senang sekali melihatnya. Jadi terkesan indonesia banget..!
Gambar dibawah ini adalah gambar ibuku yang sedang menggendong keponakanku menggunakan kain bercorak batik. Melihat itu, aku jadi ingat sewaktu kecil, bila bepergian saya selalu digendong mamah, tentu saja memakai kain khas indonesia tersebut. Selain indah dilihat, kain batikpun terasa hangat dan sangata nyaman..

Ibuku cinta batik, aku cinta batik, semua cinta batik,.....


blog comments powered by Disqus
 

Copyright 2008 All Rights Reserved Revolution Two Church theme by Brian Gardner Converted into Blogger Template by Bloganol dot com